Selasa, 24 Maret 2015

Puisi Perawan

Perawan
Karya Arka'a

Perawan
Bukan sebatas sebutan
Sebuah kehormatan
Lambang kesucian

Perawan
Tanda kegadisan
Cantik nan rupawan
Semerbak harumnya bunga di taman
Tapi akan penuh tantangan
Membutuhkan perlindungan
Dari serangan sang hidung belang yang suka jajanan
Petualang kejantanan
Tanpa kesetiaan

Perawan
Jangan sampai tergadaikan
Tipu rayuan syaitan
Menjadi kupu-kupu jalanan
Sehingga akan mendapat stempelan
Seorang gadis penggadai kesucian
Gadis penuh bekas jari tangan
Berprofesi sebagai wanita penggilan

Perawan
Semakin terhormat kedudukan
Mengikuti perintah Tuhan
Perbanyak sholat dan membaca alquran
Kenakan pakaian kecantikan
Tutup aurat dan jilbaban
Semoga mendapat jodoh laki-laki beriman
Jika perlu menikah dengan ustadznya sekalian

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda