Selasa, 24 Maret 2015

Puisi Dukun

Dukun
Karya Arka'a

Wes kewes kewes kewes brebes
Ha bra bra bra pergi sana
Puh.....puh.....puh
Suara dukun sang penyembuh
Memakai mantra-mantra ampuh
Memang suaranya sedikit gaduh
Namun para pelanggan tak pernah mengeluh
Yang penting tujuan bisa dipenuh

Sang dukun mengasapi dupa
Sambil komat kamit membaca doa-doa
Sang pelanggan duduk terkesima
Berusaha keras memahami kata per kata
Ucapan sang dukun yang susah diterka maknanya
Apalagi menurut akal sehat dan logika

Sang pelanggan belalakkan mata
Melihat aksi sang dukun seperti kerasukan jiwa
Meski takut luar biasa
Duduk gelisah seperti orang gundah gulana
Tapi...sang pelanggan tiba-tiba diam terpana
Sambil tersenyum dengan bibir merona
Karena sang dukun sayup-sayup berkata mengarah ke telinga
Ssst..hai anak muda
Tolong dijaga dan ini rahasia kita
Kenapa kamu percaya kalau aku ini dukun sakti mandraguna
Sementara aku sendiri bingung dengan mereka ini semua
Buat apa mereka sekolah begitu lama
Kalau akhirnya datang kepada saya yang tidak bisa tulis dan baca
Karena itulah mantra-mantra saya membuat kamu susah memahaminya
Saya kehabisan kata-kata

Sang dukun memang benar adanya
Para pelanggan semuanya orang hebat luar biasa
Orang kaya raya dan pejabat ternama
Tapi mengapa mereka seperti orang putus asa

Ha..ha..ha
Ssst...Pelan-pelan suara tawanya
Sekali lagi ini rahasia
Nanti uangnya dibagi dua aja. (A3)

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda